Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Selamat datang di website Politeknik Darussalam. Kami merasa terhormat atas kunjungan Anda, semoga Anda tertarik untuk terus memanfaatkan situs ini dalam mencari dan memperoleh informasi dari kami. Politeknik Darussalam merupakan Perguruan Tinggi Vokasi dengan potensi yang luar biasa. Kampus Politeknik Darussalam Jalan Basuki Rahmat No. 1608 E-F Palembang. Politeknik dioperasikan secara mandiri di bawah naungan Yayasan Islam Teladan. Politeknik Darussalam berdiri pada tanggal 15 Februari 2001, dengan bangga saya mewakili untuk mengenalkan secara singkat kepada pembaca sekalian tentang Perguruan Tinggi Politeknik Darussalam.

Kami terus berbenah agar menjadi salah satu Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia hingga tingkat internasional. Sebagai wujud kepedulian terhadap tujuan pembangunan nasional terutama dalam mencerdaskan bangsa, Perguruan Tinggi terutama melakukan pengembangan dan pembaruan. Politeknik Darussalam juga memiliki banyak kajian Keilmuan dalam berbagai Program studi yang ada, sehingga siapa saja yang ingin menimba ilmu di Politeknik Darussalam memiliki berbagai pilihan kajian keilmuan dengan berbagai variasinya.

Politeknik Darussalam memiliki 4 (empat) program studi Diploma 3 (D3):
Akuntansi, Administrasi Niaga, Usaha Perjalanan Wisata dan Paralegal. Dan memiliki 3 (tiga) program studi Sarjana Terapan: Administrasi Bisnis Internasional, Teknologi Rekayasa Multimedia dan Sains Data Terapan. Kelas Terbagi menjadi dua yaitu Reguler dan Mandiri (karyawan). Semua kegiatan pembelajaran dilaksanakan di Kampus politeknik Darussalam. keberhasilan Politeknik Darussalam tidak terlepas dari dukungan dan kebersamaan semua civitas akademik dan pemangku kepentingan.

Akhirnya Saya ucapkan terima kasih terutama kepada Yayasan Islam Teladan, jajaran pimpinan Politeknik Darussalam, civitas akademika, Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah II, yang selalu mendukung untuk kemajuan Politeknik Darussalam, semoga Politeknik Darussalam selalu menjadi Unggul dan Terpercaya.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Palembang, Agustus 2022
Direktur,

Sri Porwani, S.E., M.Si.